Sampah adalah barang atau benda yang tidak digunakan lagi, yang keberadaannya sangat mengganggu kesehatan dan kesejahteraan masyarakat di sekitar. Sampah dibagi menjadi dua jenis, dilihat dari sifatnya yaitu sampah organik dan sampah anorganik.
Sampah organik adalah
jenis sampah yang mudah membusuk seperti sisa makanan, sayuran, daun-daun
kering, dan sebagainya. Sampah ini dapat diolah lebih lanjut menjadi kompos.
Sampah anorganik adalah sampah yang tidak mudah membusuk, seperti plastik wadah
pembungkus makanan, kertas, plastik mainan, botol dan gelas minuman, kaleng,
kayu, dan sebagainya.
Sampah merupakan fenomena yang kerap
kita temui di lingkungan masyarakat. Sampah mulanya terlihat biasa berserakan
di sekitar kita, namun banyak dampak yang ditimbulkan apabila sampah dibiarkan
secara terus-menerus. Beberapa dampak yang dapat ditimbulkan oleh sampah adalah
penyakit, banjir dan longsor. Sampah yang dibiarkan menumpuk akan mendatangkan
bau tidak sedap sehingga mencemari udara sehingga dihinggapi lalat, kemudian
muncullah organisme-organisme yang tidak diinginkan yang selanjutnya
mendatangkan penyakit, seperti muntaber dan DBD.
Setelah sampah mendatangkan
penyakit, sampah dapat pula mendatangkan bencana yang lebih besar yaitu banjir.
Sampah yang dibuang ke sungai oleh warga secara terus-menerus, akan membuat air
sungai sulit mengalir, dan lama-kelamaan air sungai meluap seiring hujan lebat
yang terus mengguyur. Apabila sudah terjadi banjir, tentunya menyulitkan
manusia untuk beraktivitas terutama bekerja. Selain itu, di daerah yang
tanahnya miring akan terjadilah longsor.
Banyak sekali dampak yang dihasilkan
oleh sampah tadi, untuk itu kita sebagai makhluk sosial yang menginginkan
kesejahteraan marilah kita menjaga lingkungan kita, dimulai dari membuang
sampah pada tempatnya. Sampah organik yang kita buang pada tempatnya, dapat
dimanfaatkan untuk kebutuhan kompos, sementara sampah anorganik dapat dijual
kemudian diolah.
semoga contoh @teks eksplanasi bertemakan sampah ini bisa bermanfaat bagi para pembaca.... :)
Sampah memang sangatlah merugikan, terlebih lagi jika itu dibuang secara sembarangan oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab. Dukung kami Greenpack sebagai kemasan makanan ramah lingkungan untuk mewujudkan indonesia yang lebih hijau. Kunjungi kami di http://www.greenpack.co.id/
ReplyDelete